Pelatihan Digital Marketing Sebagai Andalan Media Promosi Sayuran Organik Asli Desa Balesari

MALANG – Universitas Islam Raden Rahmat (UNIRA) melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat bersama dengan Pemerintah Desa Balesari mengadakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang bertajuk Pelatihan Digital Marketing dan Pengembangan Produksi Sayuran Organik Kegiatan ini guna meningkatkan penjualan hasil pertanian di Desa Balesari, Kecamatan Ngajum, Kabupaten Malang.